KATA PENGANTAR


Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT atas segala rahmat dan limpahan kasih sayang-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang berjudul “Dampak Pemekaran Terhadap Pengembangan Wilayah Kabupaten Bandung Barat”. Penyusunan tugas akhir ini tidak terlepas dari dukungan, bantuan, dan bimbingan berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis menyampaikan terima kasih kepada:


  1. Bapak Prof. Ir. Tommy Firman, M.Sc, Ph.D. selaku dosen pembimbing yang telah memberikan bimbingan, masukan, kesabaran, motivasi, serta waktu yang telah diluangkan dalam penyusunan Tugas Akhir ini.
  2. Bapak Dr. Drs. Suhirman SH., MT. selaku dosen penguji yang telah memberi saran, kritikan dan masukan yang berarti untuk penyempurnaan Tugas Akhir ini.
  3. Bapak  Drs. Arief Rosyidie MSP. M.Arch., Ph.D. selaku dosen penguji yang telah memberi saran, kritikan dan masukan untuk penyempurnaan Tugas Akhir ini.
  4. Bapak Delik Hudalah ST., MT., M.Sc., Ph.D. selaku dosen penguji yang telah memberi saran, kritikan dan masukan yang berarti untuk penyempurnaan Tugas Akhir ini.
  5. Bapak Ir. Andi Oetomo M.Pi. selaku dosen wali penulis atas ilmu,  perhatian dan kesabaran yang diberikan selama penulis menjalankan masa perkuliahan.
  6. Bapak Ir. Haryo Winarso, M.Eng, Ph.D. selaku dosen wali penulis pada semester tiga hingga enam atas ilmu, perhatian dan kesabaran yang diberikan selama penulis menjalankan masa perkuliahan.
  7. Bapak Dr. Ir. Iwan Kustiwan, M.T. selaku Kepala Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota.
  8. Seluruh dosen Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota yang telah membagikan ilmu pengetahuan dan wawasan yang sangat berarti bagi kemajuan penulis.
  9. Ibu Wati, Ibu Nunung, dan seluruh Staf Tata Usaha Perencanaan Wilayah dan Kota atas bantuannya dalam hal administrasi akademik.
  10. 10.  Pak Eje, Ibu Lenny, dan seluruh Staf Perpustakaan Perencanaan Wilayah dan Kota atas bantuannya dalam mencari referensi untuk tugas kuliah dan Tugas Akhir.
  11. Kak Luh Kitty Katherina, ST., MT., yang telah membantu membimbing dalam pengerjaan Tugas Akhir ini dari awal hingga akhir.
  12. Bapak Ir. Dadang Harisuddin, MM., Bapak Muhammad Wahyudi, Bapak Ari Wibisana, S.Ip, Ibu Ira, dari Bappeda KBB dan Bapak Guntur Santoso dari DPPKAD KBB, serta Bapak Asep Kusumah, S.Sos, M.Si., dari Sekertariat Daerah Kabupaten Bandung, selaku narasumber atas, kesediaannya dalam memberikan informasi dan data yang dibutuhkan untuk penyusunan Tugas Akhir ini.
  13. Seluruh pegawai BPS Provinsi Jawa Barat, Kabupaten Bandung Barat, dan Kabupaten Bandung atas, kesediaannya dalam memberikan data yang dibutuhkan untuk penyusunan Tugas Akhir ini.
  14. Bapak Sarwan dan Bapak Sony atas bantuan yang diberikan dalam kelancaran pengumpulan Tugas Akhir ke ruangan dosen.


Secara khusus, penulis juga mengucapkan terima kasih untuk orang-orang terdekat penulis, yaitu:
  1. Mama Dina dan Papa Iskandar atas kasih sayang, nasehat, dukungan, dan doa yang tidak pernah habis untuk penulis. Juga kakak dan adik tersayang, Indah Rahmaniar Octarina dan Muhammad Arifin Dzikran, serta Mbah ku tersayang yang telah memberi keceriaan dan dukungan. Semoga hadiah kecil dan kelulusanku ini dapat membanggakan kalian.
  2. Teman-teman curhat dan gosip, PCD: Vidya, Tari, Dhea, Chiko Pinkan, Sandra, Tiara, dan Fanni atas segala pengalaman, canda tawa, persahabatan dalam senang dan susah, serta saling memberikan semangat dan dukungan.
  3. Teman-teman sahabat TPB, Mastermind: Gema, Yunus, Alvian, Elmy, Fauzia atas segala dukungan, doa, dan semangat untuk selalu mengingatkan dalam meraih impian. Semoga kedepannya kita dapat meraih impian masing-masing.
  4. Teman-teman satu bimbingan; Vidya dan Sandra atas dukungan dan bantuannya dalam pengerjaan Tugas Akhir dari awal pengerjaan, survey, analisis, pengumpulan draft, hingga sidang.
  5. Terimakasih kepada Yescha yang membantu mengedit draft dan penyusunan daftar isi sekaligus menjadi teman random penulis untuk jalan-jalan ketika bosan mengerjakan, Ihsani dan Fauzia, another TF’s flight, atas kesediaannya menjadi tempat berkonsultasi saat penulis mengalami kesulitan, dan Yunie atas pengajaran ‘kinerja keuangan daerahnya’.
  6. Planolapan! atau Planologi 2008 atas dukungan, canda tawa, perhatian dan persahabatan selama menjalankan masa kuliah. Big thanks to God for having you all as my best friends ever!. Semoga persahabatan dan kekompakan kita terus terjaga selamanya.
  7. BP Bersinar HMP 2011-2012, terutama Kahim Adhamaski sebagai bos besar, bidang kesekjenan; Ibu Sekjen Michiko Puteri, partner Medinfo Afrizal Ramadhan, Yescha, dan Pinkan, serta Yunus sebagai manajer SDA, tempat berkeluh-kesah tentang anggota, dan DPA HMP 2011-2012. Terima kasih atas pengalaman dan pembelajaran organisasi yang solid dan kepemimpinan selama satu tahun kepengurusan yang berharga dan tidak mungkin terlupakan.
  8. Partner bisnis ‘Surveyor Muda Indonesia’: Adila, Irene, Inu, dan Puteri. Yes, someday We can be a success businesswoman!
  9. Partner bisnis ‘SIKO’: kakak besar alias bos Fachmi, Charmyllia, Alvian, dan Sigit 07. Walaupun cita-cita SIKO kita belum tercapai, semoga kedepannya kita tetap bisa sukses berbisnis dalam bidangnya masing-masing.
  10. Teman-teman Laskar Fast Track Planolapan, terimakasih atas kebersamaannya satu semester di semester tujuh lalu. Semoga perjuangan dan kerja keras kalian membawa keberhasilan di masa depan. Bangga dengan kalian yang selalu sibuk mengerjakan tugas dan mengurus administrasi.
  11. Himpunan Mahasiswa Planologi Pangripta Loka ITB yang telah memberi banyak cerita, pengalaman, dan pembelajaran untuk penulis. Terima kasih terutama untuk kakak-kakak 2006-2007, teman-teman 2008, serta adik-adik 2009 dan 2010.
  12. Divisi Media dan Informasi HMP 2010-2011; Afrizal wakadiv, Ali sang Pimred Citizen yang paling top sepanjang masa, Fandy sang pimred The Planners yang oke dan sabar, Nizar ‘Keweh’ PJ mading yang kurang galak, Fya PJ arsip, Dayat PJ Online yang selalu sigap, Rama, Salman, Ghina, Adzani, Abay, Norris, serta medinfo 2010 Faza, Farish, Galish, Oya, Nunu atas kerjasama dan semangatnya yang selalu seru dalam menjalankan kegiatan-kegiatan medinfo.
  13. Inkubator Ide dan Inovasi Mahasiswa (I3M) dan Kabinet Mahasiswa ITB atas kesempatan dan pengalamannya pada tahun kedua dan ketiga di ITB.
  14. Pihak-pihak lain yang tidak dapat disebutkan satu-persatu yang telah membantu kelancaran penyusunan Tugas Akhir ini.


Akhir kata penulis berharap semoga tugas akhir ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.


Bandung, Juni 2012


Penulis


**kata pengantar diatas adalah pengantar  Tugas Akhir  saya untuk memenuhi kelulusan. Ketika sedang membuka folder TA dan menemukan file ini rasanya perlu untuk dipost di blog ini. Tentunya ucapan Terimakasih kepada semua yang disebutkan diatas belum cukup untuk membalas segalanya. Sekali lagi saya ucapkan Terimakasih, atas bimbingan, pertemanan, kebersamaan, dan doa yang telah kalian berikan :)

Komentar

Postingan Populer